Smart Tag adalah sebuah inovasi baru yang diperkenalkan dalam Microsoft Office XP yang baru. Secara awam, Smart Tag dapat dilihat sebagai hyperlink yang canggih. Keduanya menggunakan Tag untuk menandai kata-kata yang dijadikan pengenal.
Tetapi kalau hyperlink hanya menunjuk kesuatu URL di internet, Smart Tag mempunyai pilihan-pilihan, dan masing-masing pilihan mengandung suatu action, yaitu suatu program kecil atau bahkan suatu aplikasi tertentu.
Contohnya, kata USD 100 dapat langsung men-trigger suatu action look-up di website pedagang valuta asing dan langsung menghitung nilai ekivalennya dalam Rupiah. Action lain misalnya menampilkan jumlah piutang seorang nasabah dari dalam database aplikasi piutang dagang. Action merupakan suatu service yang dapat dilakukan baik dalam lingkungan intranet atau internet atau jaringan LAN biasa. Pemakai Smart Tag dapat meningkatkan produktivitas kerjanya, tanpa keluar dari dokumen dihadapannya, dia dapat mengambil berbagai data dari macam-macam aplikasi, jauh dan dekat.
Sebuah perusahaan kimia menggunakan Smart Tag yang mengenali istilah-istilah kimia dan menampilkan rumusnya. Smart Tag yang sama bagi bagian pemasaran dapat menampilkan data penjualan dan bahkan data saingan produk kimia tersebut
Smart Tag di bidang hukum dapat mengenali topik-topik seperti lingkungan, dan menemukan undang-undang dan peraturan yang ada tentang topik tersebut, atau menemukan kasus-kasus yang pernah diputuskan tentang lingkungan.
Dilihat sekilas, ide hyperlink adalah sederhana sekali, namun kita lihat bahwa ide kecil tersebut telah memungkinkan terjadinya revolusi web. Ide Smart Tag juga sederhana, tetapi mungkin akan menjadi pelopor paradigma Web Services, sebagai gambaran obyek atau komponen yang saling berhubungan tanpa batas
Tidak salah kalau action dapat dipandang sebagai suatu Web Service yang paling sederhana. Web Service akan menjadi bagian penting dari visi Microsoft Hailstorm dan .NET. Kalau dianalogikan dengan siklus penghidupan kupu-kupu, mungkin Smart Tag adalah ulat, dan Web Service adalah kupu-kupunya.
Contoh sebuah Smart Tag
Microsoft Office XP menyediakan Smart Tag yang baku, yang dapat langsung dipakai. Diantara Smart Tag baku yang telah tersedia ialah pengenalan nama (dengan action mengirim email, buku alamat, scheduling, mungkin juga instant messaging), alamat (dengan action sampai pada tampilan peta dan petunjuk jalan untuk di Amerika Serikat), kode saham (lagi-lagi untuk Amerika, dapat melihat harga, grafik dan lainnya).
Bagi pengguna di Indonesia mungkin lebih menarik memakai atau membuat sendiri Smart Tag yang berhubungan langsung dengan situasi Indonesia. Salah satu Smart Tag buatan Indonesia ialah yang dibuat Kompas Cyber Media (KCM) bersama-sama dengan Microsoft Indonesia dan PT InterData.
Smart Tag ini bertujuan mengenali nama-nama tokoh seperti menteri dan artis, dan kemudian memberikan kesempatan untuk mengisi komentar atau membaca berita fakta atau gosip tentang tokoh tersebut.
Kalau tokoh-tokoh itu mempunyai email, mungkin action memasukkan email kedalam buku alamat dan mengirimkan email kepadanya dapat ditambahkan. Bahkan untuk tokoh artis penyanyi, action memainkan cuplikan lagunya atau membeli kaset lagunya dapat ditambahkan bagi yang ingin menerjuni bidang e-commerce lagu-lagu. Jika kita ingin me-rekomendasi pembelian kaset/CD kepada teman, kita dapat mengirimkan email kepadanya, dan si teman apabila membuka email dengan Outlook akan mendapatkan Smart Tag tersebut.
Contoh lain Smart Tag buatan Indonesia ialah IndoExchange Smart Tag, hasil kerja sama IndoExchange, Microsoft Indonesia, dan InterData. Smart Tag ini mirip dengan Smart Tag baku untuk kode saham, tetapi khusus untuk saham-saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Jakarta.
Masih banyak lagi contoh Smart Tag yang dikembangkan di Indonesia karena contoh-contoh diatas hanya merupakan awal saja. Smart Tag yang berfungsi untuk meningkatkan produktivitas kerja diramalkan akan banyak dilingkungan intranet
Cara kerja Smart Tag
Teknologi dasar yang dipakai dalam Smart Tag ialah XML dan COM. Smart Tag tak lain adalah sebuah Tag XML yang mempunyai arti khusus. COM (Common Object Model) dipakai sebagai standar bagi komponen dll (dynamic link library) yang melaksanakan Smart Tag tersebut
Komponen dll tersebut dapat dibuat dengan VB atau VC++. Syaratnya komponen itu harus mengimplementasikan interface baku ISmartTagRecognizer dan/atau ISmartTagAction
Arsitektur Smart Tag dapat dilihat di gambar bawah ini yang dikutip dari slide presentasi Microsoft.
Gambar ini memperlihatkan Infrastruktur Smart Tag yang di shared oleh Word, Excel maupun IE. Outlook karena menggunakan Word secara otomatis juga ikut memakainya. Di Word Smart Tag diintegrasikan dengan Grammar Checker, karena keduanya bekerja dengan cara yang sama.
Smart Tag berjalan di IE 5.5 melalui yang disebut Behavior dari DHTML (Dynamic HTML). Sebagai contoh, dokumen berisi Smart Tag di IE 5.5 akan mempunyai deklarasi XML namespace di header, disusul dengan definisi object, lalu behavior yang menunjuk ke objectnya, dan kemudian Smart Tag-nya sendiri di seluruh body-nya seperti terlihat di contoh dibawah ini (hanya potongan tidak lengkap):
<html xmlns:o="urn:schemas-microsoft-com:office:office"xmlns:w="urn:schemas-microsoft-com:office:word"xmlns:st1="schemas-IndoExchange-com/IndoExchange"xmlns="http://www.w3.org/TR/REC-html40"> <head> <meta http-equiv=Content-Type content="text/html; charset=windows- 1252"> <meta name=ProgId content=Word.Document> <meta name=Generator content="Microsoft Word 10"> <meta name=Originator content="Microsoft Word 10"> <!--[if !mso]> <object classid="clsid:38481807-CA0E-42D2-BF39-B33AF135CC4D" id=ieooui> </object> <style> st1\:*{behavior:url(#ieooui) } </style> <![endif]--> </head> <body lang=EN-ID style='tab-interval:.5in'> <div class=Section1> <p class=MsoNormal>Saham2 <st1:data>ISAT</st1:data> dan <st1:data>TLKM</st1:data> turun hari ini </p> </div> </body> </html> |
Proses registrasi komponennya akan dilakukan secara otomatis. Demikian pula apabila kita ingin menghapus, dapat dijalankan “Add/Remove Program” dari menu Windows. File msi tersebut dapat ditawarkan di web atau dibagikan melalui CDROM. Cara lain untuk deployment Smart Tag ialah sebagai komponen Active X atau sebagai file cab